Skip ke Konten

Fakshi Jalani Surveilans ISO, Dekan Tegaskan Komitmen Tingkatkan Layanan Akademik

23 November 2025 oleh
Fakshi Jalani Surveilans ISO, Dekan Tegaskan Komitmen Tingkatkan Layanan Akademik
Humas IAIN Parepare
Humas IAIN Parepare - Fakultas Syariah dan Hukum Islam (Fakshi) IAIN Parepare menjalani surveilans sistem manajemen mutu ISO 9001:2015 selama tiga hari, 18–20 November 2025, di ruang meeting fakultas. Kegiatan ini dihadiri unsur pimpinan Fakshi, termasuk dekan, wakil dekan, kepala bagian tata usaha, ketua program studi, serta tenaga kependidikan.

Auditor dari United Registrar of Systems (URS), Ichsan Nurdin, perwakilan lembaga sertifikasi ISO Standards yang terakreditasi UKAS melakukan penilaian untuk memastikan sistem manajemen mutu berjalan efektif dan memenuhi standar internasional. Surveilans ini juga memverifikasi tindak lanjut atas temuan asesmen ISO 9001:2015 tahun lalu sebagai bagian dari upaya peningkatan mutu berkelanjutan. Kegiatan pengawasan ini dilaksanakan secara berkala setiap tahun.

Dekan Fakshi menyatakan bahwa kegiatan surveilans ini merupakan wujud konsistensi fakultas dalam meningkatkan layanan akademik dan tata kelola organisasi. Menurutnya, penguatan mutu tidak hanya menyasar aspek administratif, tetapi juga menyentuh unsur layanan langsung kepada mahasiswa dan dosen. “Kami ingin memastikan bahwa seluruh proses akademik, layanan administratif, dan dukungan bagi sivitas berjalan semakin baik ke depan,” ujarnya.

Dengan pelaksanaan surveilans ini, Fakshi menegaskan komitmennya untuk menjaga kualitas layanan dan memperkuat budaya mutu dalam seluruh aktivitas kelembagaan. (ind/alf)

di dalam Pengumuman
Scoubat 2025 Resmi Dibuka, Pondasi Awal Calon Anggota Racana Makkiade’–Malebbi IAIN Parepare